Sebuah Jurnal

Cari Hotel yang Dekat dengan Bandara Hang Nadim di Batam? Sky Inn Express Hotel Aja


Jaga- jaga saat traveling pada musim liburan itu perlu ya. Baik jaga kantong ataupun jaga jadwal perjalanan. Saya biasa mengantisipasi macet atau antre di bandara lama dengan berangkat lebih awal. Kali ini saya dan keluarga saya mencoba untuk memesan hotel yang dekat dengan bandara, tujuannya agar kalau macet pun, nggak lama- lama kali sampainya.


Saya pun mereservasi sebuah kamar di Sky Inn Express Hotel. Kami bertiga dan boleh- boleh saja masuk ke dalam satu kamar asal nggak komplain kalau kesempitan. He he. Request double bed biar gampang. Lokasi hotelnya sendiri dekat ya dengan bandara.

morning view dari balik jendela kamar
Berdasarkan informasi yang saya peroleh dari detektif gugel, di Batam ada Trans Batamnya juga loh. Tapi untuk cari aman, kami menggunakan jasa antar jemput dari hotel, biayanya Rp 50.000,- sekali jalan.  Perjalanan ke hotel tidak memakan waktu lama, tujuh menitan sampai. Kami memesan kamar dengan double bed. Dapatnya di Rp 330.000,- per malam sudah termasuk sarapan untuk dua orang, belum termasuk ongkos jemput dari bandara.


Hari yang ditunggu tiba. Bandara Hang Nadim padat waktu itu. Waiting room juga tampak penuh. Sebagian penduduk di sini mudik dan memang sedang musim liburan. Piintu kedatangan juga lumayan ramai dan jumpanya kawan dari Medan lagi dong. Mereka transit Batam untuk lanjut ke Singapura. Batam memang bisa menjadi opsi untuk menyeberang ke negeri singa dengan feri.







Kembali ke rencana transit di Batam ini, setelah sampai di hotel, saya langsung check in dan meletakkan barang lalu keluar ngopi lagi. Tak lupa foto- fotoin dulu. Kamarnya lumayan dengan jendela yang bisa dibuka sehingga bisa foto tanpa terhalang kaca jendela.






Hotel ini juga dilengkapi dengan lift, jadi cukup nyaman waktu traveling bareng orangtua. Ruang makannya terletak di area lobi, tidak besar tapi cukup nyaman. Untuk sarapan, menunya biasa saja. Nasi, sayur, dan lauk. Kerupuk wajib ada. Ada menu pilihan lain berupa roti, lengkap dengan selai dan pemanggangnya.



Sky Inn Express juga menyediakan area di luar kamar yang ada di dekat tangga darurat. Kalau mager keluar hotel dan mau duduk ditemani view kota Batam, ya bisa- bisa saja asal nggak lagi hujan.
Esoknya, selesai sarapan, kami menggunakan taksi hotel untuk berangkat ke Punggur. Tarifnya Rp 90.000,- per mobil sekali jalan. Bukannya nggak mau naik taksi online, guys. Perjuangan banget naik taksi online di Batam ini. Karena ada kesepakatan antara pengemudi taksi konvensional dengan taksi online, untuk drop off dan pick up tidak bisa dilakukan di titik- titik tertentu secara langsung. Nah, misalnya waktu itu kami ke mall, kudu jalan agak jauh dari mall itu lah baru pengemudi bersedia menjemput.

Itulah mengapa kami akhirnya memilih menggunakan jasa taksi hotel untuk berangkat ke bandara dan pelabuhan. Sebagai hotel yang dekat dengan bandara, Sky Inn Express cukup oke menurut kami. Hanya saja, kalau tujuan teman- teman ke Batam adalah untuk jalan- jalan di kota ini, saya kurang merekomendasikan karena jauh dari objek wisata dan pusat perbelanjaan. Bisa sih sampai, tapi ya naik taksi yang otomatis akan menambah budget juga.

kakak-abang yang siap membantu ^^
Kami senang menginap di sini karena memang cari akses yang dekat dengan bandara dan staf hotel di sini juga helpful dan driver- driver yang mengantar kami selama menginap di hotel ini juga ramah- ramah. Overall, boleh lah jadi salah satu opsi kalau teman- teman mau cari hotel yang dekat bandara Hang Nadim :)

Be First to Post Comment !
Post a Comment